Blog najla alliya, blog pribadi tempat sharing-sharing everything

MODUS Penipuan Via SMS/HP

Anda barangkali termasuk salah seorang yang sering menerima SMS penipuan.

Bukannya tidak mungkin, bahkan hampir setiap yang punya nomor HP pasti pernah menerima bentuk-bentuk SMS spam lah, SMS salah masuk lah, atau SMS yang menyatakan menang undian.

Termasuk saya, bahkan tidak segan-segan malahan saya pernah ditelpon oleh orang yang mengatasnamakan sebuah bank. Katanya saya memenangkan salah satu grandprize.

Memang gaya bicaranya yang seperti orang marketing terdidik (lembut dan meyakinkan), bisa menghipnotis. Tapi alhamdulillah saya segera sadar, dan bahkan langsung memarahinya. Kemudian menutupnya.

Model-model SMS penipuan

Tolong isi pulsa mama

"Tolong isiin pulsa mama, mama lagi di kantor polisi. Penting. Ini nomornya...", barangkali SMS ini adalah yang palig heboh dan terkenal. Anda atau siapapun pastinya pernah menerima SMS seperti atau serupa ini.

MODUS Penipuan Via SMS HP
Ilustrasi Modus Penipuan via HP (Sumber Gambar: bertabekasi.co)
Bahkan versi bapaknya juga ada, “ini nomor baru bapak. 0852xxx tolong isikan pulsa dulu As 10rb, nanti bpk yg bayar,skrg ya penting"

SMS Spam

SMS penipuan pun bisa berupa SMS spam. Entahlah apa maksudnya coba? SMS masuk menawarkan voucher atau bahkan handphone tapa kita minta. Misalnya saja pasti Anda pernah menerima SMS serupa ini.

"Promo diskon 20-40%Beli3grtis1 semua Blacberry
Z10=3jt
Dakota=2,8jt
Torch1=2jt
Onix2=1,5jt
0857xxxx
Pi BB xxx"

Atau bisa berupa SMS menawarkan voucher murah. Hati-hati jika Anda menerima SMS yang menawarkan menjadi agen pulsa dengan harga diluar masuk akal, seperti v 5=4000 v10=8000. Ini sudah jelas ingin menipu Anda.

Misalnya SMS seperti ini.

KIOS XXX  Menawarkan Anda Jadi Agen Pulsa M-KIOS ALL/OPERATOR Hrg.v5=4000 v.10=8000 v.20=16000 U/DAFTAR Ktk;NAMA#KOTA#NO.HP Krm ke xxx

Bila menerima SMS seperti itu, abaikan saja.

Bagi kebanyakan orang tentu saja menerima SMS tersebut sangat mengganggu dan bisa bikin geram.

Diluar niatnya mau menipu secara tidak langsung atau memang sekedar menawarkan promo jualan, alih-alih tertarik, bisa-bisa mendapat doa yang buruk dari si penerima SMS.

Menang Undian

SMS yang model gini nih yang sudah pasti bermaksud menipu. SMS yang menginformasikan bahwa Anda mnang undian ini biasanya mengatasnamakan TELKOMSEL atau INDOSAT.

So, jangan senag dulu ya jika menerima SMS model ini, apalagi pengirimnya berupa nomor.

Contoh SMS penipuan ini, "SELAMAT!! Anda Mendapat hadiah Satu unit mobil MINI COOPER dr TELKOMSEL. Info hub; 0016282336033777/kunjungi website kami di http://telsel17tahun.jimdo.com".

SMS aneh

Mungkin kedengarannya aneh, tapi apa coba maksudnya ini orang. Saya sudah 3x atau lebih menerima pulsa dari tempat jual pulsa yang berbeda.

Taunya diisi dari tempat jual pulsa berbeda dari mana, gan? Identitas toko penjual pulsanya kan ikut masuk SMS saat isi pulsa, gan.

Tapi anehnya orang ini sudah 3 kali salah mengirimkan pulsa kepada nomor saya. Sudah pasti dia meminta kembali pulsa, dan mohon diisikan ke nomor dia yang berbeda dengan nomor saat dia SMS.

Hingga saat ini saya belum mengerti maksud dan tujuannya. Aneh juga bisa menerima pulsa sampai 3x salah masuk ke nomor saya.

Bukannya senang sih, malah bikin ribet, harus mengisikan kembali pulsa kepada dia. Capek-capek malam mesti nyari penjual pulsa. Gimana kalo saya lagi sibuk, coba?

Tags :

Related : MODUS Penipuan Via SMS/HP